PPD Sediakan 50 Bus Gratis Bogor - Jakarta -->

PPD Sediakan 50 Bus Gratis Bogor - Jakarta

Redaksi TNCMedia

Layanan bus gratis juga akan disiapkan melalui Stasiun Cilebut, Stasiun Bojong Gede dan Stasiun Citayam. (Foto : Infopublik.id)


TheJakartaWeekly, Jakarta -- Perusahaan Umum Penumpang Djakarta (PPD) pekan ini kembali menyediakan 50 bus gratis bagi masyarakat Bogor dengan tujuan 5 stasiun yang ada di Jakarta dan 15 bus bantuan di Stasiun Cikarang. Hal ini untuk mengurai kepadatan penumpang KRL di Stasiun Bogor dan Cikarang.

Kepala BPTJ, Polana Banguningsih Pramesti menjabarkan, tidak hanya stasiun Bogor, pada Senin (20/7/2020) mendatang layanan bus gratis juga akan disiapkan melalui Stasiun Cilebut, Stasiun Bojong Gede dan Stasiun Citayam.

“Dari 125 bus yang telah dialokasikan, sebanyak 80 yang terdiri dari 30 bus sedang dan 50 bus besar akan disiapkan sebagai angkutan alternatif untuk keberangkatan dari Stasiun Bogor dengan tujuan Stasiun Juanda, Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, Stasiun Dukuh Atas/Sudirman, dan Stasiun Tebet,” urai Polana akhir pekan (18/7/2020).

Untuk titik keberangkatan Stasiun Cilebut akan disediakan sebanyak 7 bus sedang dan Stasiun Bojong Gede sejumlah 8 bus sedang untuk tujuan meliputi Stasiun Juanda, Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, Stasiun Dukuh Atas/Sudirman, dan Stasiun Tebet. Untuk Stasiun Cilebut, titik keberangkatan bus berada di Perumahan Pesona Cilebut sedangkan untuk Stasiun Bojong Gede, bus akan di siapkan di Terminal Angkot Bojong Gede.

Selanjutnya, untuk keberangkatan dari Stasiun Citayam akan disiapkan bus sedang sebanyak 5 unit. Untuk keberangkatan dari Stasiun Citayam bus akan melayani masyarakat dengan tujuan Stasiun Sudirman, Stasiun Manggarai dan Stasiun Juanda. Selain dari stasiun-stasiun di atas, masyarakat Bogor juga dapat memanfaatkan layanan 10 unit bus besar yang akan disiapkan melalui Botani Square dengan tujuan Stasiun Sudirman / Dukuh Atas dan Stasiun Juanda.

“Untuk pengguna KRL dari Bekasi yang akan memanfaatkan layanan angkutan alternatif, akan disediakan 15 unit bus besar di Stasiun Cikarang, dengan tujuan Stasiun Manggarai dan Stasiun Dukuh Atas / Sudirman,”

Sebagai operator plat merah dengan wilayah operasional Jabodetabek, Perum PPD berkomitmen untuk mendukung penuh upaya pemerintah mengurangi penyebaran Covid-19 sekaligus upaya penguraian kepadatan penumpang KRL yang mencapai jumlah tertingginya setiap hari Senin.

Perum PPD ditunjuk langsung oleh Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bekerja sama dengan Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) untuk mengerahkan 50 bus yang akan beroperasi dari Stasiun Bogor menuju Stasiun Tebet, Stasiun Sudirman, Stasiun Tanah Abang, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Juanda.

Tidak hanya keberangkatan dari Stasiun Bogor saja, Perum PPD menyediakan bus gratis dari Stasiun Cikarang sebanyak 15 bus menuju Stasiun Sudirman dan Stasiun Manggarai.